Quantcast
Channel: EFRATA DESAIN & KONTRAKTOR INTERIOR , ARSITEK , ARSITEKTUR SEMARANG
Viewing all 810 articles
Browse latest View live

Konstruksi Atap Baja Ringan

$
0
0

 Jasa Kontraktor – Ketika Anda memutuskan untuk menggunakan struktur konstruksi atap baja ringan dan Anda belum mempunyai banyak pengetahuan tentang pemasangan rangka atap baja ringan maupun berapa kebutuhan biaya yang harus dikeluarkan dalam satu proyek pembangunan, memang lebih baik percayakan kepada ahlinya, dalam hal ini adalah jasa konstruksi baja ringan (aplikator baja ringan). Hal yang paling krusial adalah soal harga. Seringkali Anda harus sudah mempunyai acuan anggaran biaya yang harus dikeluarkan dalam satu proyek pembangunan atap rumah, kemudian Anda dapat dengan segera menyusun anggaran biaya untuk proyek berikutnya, sehingga mau tidak mau Anda harus mempunyai pengetahuan dasar tentang cara menghitung biaya atap baja ringan . Berikut ini akan kami paparkan tips mudahnya, bagi Anda yang sama sekali belum pernah mengetahui tentang ilmu baja ringan dan perhitungannya. Tips berikut bukan merupakan perhitungan yang akurat, lebih kepada estimasi awal saja. Namun dapat dipastikan hampir mendekati harga sebenarnya yang nanti akan diajukan oleh aplikator kepercayaan Anda, konstruksi atap baja ringan ini tidak membutuhkan konstruksi tambahan karena bobotnya lebih ringandari material kayu, sehingga struktur rumah Anda sudah cukup kuat untuk menahan beban atap tersebut. Hanya ada sedikit catatan untuk material penutup atap atau genteng yang akan digunakan,karena semakin berat jenis genteng yang digunakan, maka jarak antar rangka kuda- kudanya semakin rapat sehingga beban atap pun akan semakin berat. Berikut ini adalah beberapa kekurangan dan kelebihan dari atap baja ringan :

Kekurangan :
1. Kerangka atap baja ringan tidak bisa diekspos seperti rangka kayu, sistem rangkanya yang berbentuk jaring kurang menarik bila tanpa penutup plafon.
2. Karena strukturnya yang seperti jaring ini maka bila ada salah satu bagian struktur yang salah hitungnya akan menyeret bagian lainnya maksudnya jika salah satu bagian kurang memenuhi syarat keamanan, maka kegagalan bisa terjadi secara keseluruhan (biasanya perhitungan strukturnya langsung dilakukan oleh structural engineer dari aplikatornya).
3. Rangka atap baja ringan tidak sefleksibel kayu yang dapat dipotong dan dibentuk berbagai profil.(makanya jarang digunakan pada bangunan tradisional)
Kelebihan :
1. Karena bobot rangka atap yang ringan menurut konstruksi sipil maka dibandingkan kayu, beban yang harus ditanggung oleh struktur di bawahnya lebih rendah (jadi lebih irit strukturnya).
2. Baja ringan bersifat tidak membesarkan api (non-combustible).
 3. Tidak bisa dimakan rayap 
4. Pemasangan rangka baja relatif lebih cepat apabila dibandingkan rangka kayu.
5. Baja ringan nyaris tidak memiliki nilai muai dan susut, jadi tidak berubah karena panas dan dingin

Jangan ragu untuk menggunakan jasa kontraktor untuk membangun atau merenovasi rumah,apartemen,hotel sesuai idaman Anda, jika anda Ingin membangun rumah yang bagus untuk rumah anda dengan tampilan yang stylish dan mengagumkan. Anda bisa berkomunikasi langsung dengan desainer terbaik kami, dan langsung saja hubungi kami Jasa Kontraktor yang akan siap membantu anda.

 EFRATA INTERIOR
Telp : Denny 62- 85640220094 (WA/ SMS / Tlp)
Email: dennyprawibowo@gmail.com


Tahun Baru Rumah Baru

$
0
0

Jasa Kontraktor Bangunan – Sambut tahun baru dengan suasana rumah baru anda dengan merenovasinya, hal ini akan membuat anda lebih bahagia. Rumah adalah salah satu bangunan yang  di design atau di bentuk sangat unik dan modern, hampir sama dengan di era modernisasi ini , tinggal bagaimana kita bisa menata, dengan melakukan mendekorasi untuk setiap ruang masing-masing. Saat ini bentuk model minimalis sederhana menjadi salah satu yang banyak dipilih dalam pembangunan rumah, itu karena banyak kelebihan yang didapatkan dengan menggunakan model rumah tersebut, selain memberikan tampilan yang menarik, elegan dan mampu mengikuti zaman tetapi model tersebut juga banyak digunakan oleh orang yang memiliki lahan atau tanah yang terbatas untuk membangun rumah yang besar. Jadi dengan model minimalis, rumah yang memiliki ukuran kecil tetap dapat terlihat luas dan tentunya enak dilihat.

Ada tradisi di Korea Selatan bagi pasangan baru. Jika suami wajib membeli rumah baru, maka kemudian istri yang membeli perabotan rumah tangganya. Akan tetapi, seiring berjalannya waktu, tradisi tersebut berubah.

Beban membeli rumah baru tak harus lagi sepenuhnya suami yang menanggung akibat harga properti semakin mahal. Urusan peralatan rumah tangga pun bisa memakai yang masih layak atau membeli bersama dengan cara patungan. Meskipun begitu, pasangan yang baru menikah biasanya tetap lebih ingin pindah ke tempat baru daripada tinggal di rumah orangtua. Pindah tempat, baik ke rumah baru atau apartemen kemudian bisa jadi pilihan.

Meski demikian, ada beberapa hal yang harus dilalukan di tempat baru. Hal yang pertama harus dilakukan adalah adaptasi. Karenanya, banyak yang perlu dilakukan dan didiskusikan mulai dari sisi keamanan, hingga penataan dalam rumah. Untuk interior rumah lainnya agar tetap terlihat senada dengan eksterior kita perlu memperhatikan warna dan furniturenya, untuk warna cat supaya terlihat sangat menarik, tambahkan dengan sentuhan aksen garis-garis yang sangat tegas.

Penambahan taman dalam rumah juga bisa dilakukan pada model rumah apapun termasuk rumah berkonsep minimalis. Lalu mengapa harus dibuat taman didalam rumah jika kita sudah memiliki taman di depan atau di belakang rumah? Ini adalah pertanyaan yang sering orang lontarkan ketika mendengar taman dalam rumah. Pembuatan taman didalam rumah dimaksudkan untuk memberi kesan alami di dalam rumah. Jadi kita bisa menikmati indahnya tanaman tanpa harus duduk diteras rumah yang terkadang terlalu bising oleh suara kendaraan yang lalu lalang.

Adanya taman di dalam rumah juga diharapkan dapat menciptakan udara segar didalam ruangan dari proses fotosintesis berbagai tanaman yang ada. Jika Anda tertarik untuk memiliki taman minimalis dalam rumah, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan diantaranya:

1. Letak dan Ukuran

Didalam rumah, kita bisa membuat taman kecil di lokasi manapun sesuai keingingan kita. Meskipun berada di bagian dalam rumah, taman tetap membutuhkan pasokan sinar matahari sehingga pastikan lokasi taman mendapat pasokan sinar matahari yang cukup. Untuk rumah yang baru akan dibangun, tentu akan lebih mudah menempatkan dimana letak taman yang cocok didalam rumah.

Untuk ukuran taman, tidak ada aturan baku mengenai berapa luas ideal untuk taman dalam rumah. Meskipun berukuran kecil, taman dalam rumah tetap akan bisa menambah keindahan rumah kita jika didesain dan diatur dengan baik.

2. Konsep atau Model

Ada banyak contoh model taman dalam rumah yang bisa dipilih seperti model taman horizontal dan taman vertikal atau vertical garden. Sebaiknya model taman dalam rumah disesuaikan dengan gaya atau konsep rumah Anda. Untuk rumah berkonsep minimalis Anda bisa membuat taman dengan model minimalis juga.

Apapun konsep taman yang dipilih, Anda bisa menambahkan kolam kecil dengan sebuah air mancur untuk menambah suasana alami dengan suara gemercik air. Banyak literatur yang menyatakan bahwa suara gemercik air dapat menenangkan hati dan membantu menghilangkan stress. Adanya air mancur juga akan membuat air terus bergerak sehingga tidak menjadi sarang nyamuk yang bisa berbahaya bagi keluarga Anda.

3. Jenis Tanaman

Tidak semua jenis tanaman bisa digunakan untuk taman dalam rumah. Hanya jenis tanaman yang tidak terlalu banyak membutuhkan air yang cocok digunakan untuk taman kecil di dalam rumah. Hal ini dimaksudkan agar kita tidak terlalu repot menyiram setiap hari dan juga mencegah adanya genangan dari sisa siraman air yang membuat taman menjadi becek.

Tanaman yang berukuran besar dan terlalu rimbun juga tidak terlalu cocok untuk taman dalam rumah ukuran kecil. Sebaiknya gunakan tanaman sederhana berjenis rerumpuran dan tanaman bambu yang tidak memerlukan banyak air. Kombinasi beberapa jenis tanaman dan bebatuan akan membuat suasana didalam rumah menjadi lebih indah, sejuk dan asri.

jadi selain eksterior yang baru,interiorpun juga perlu diperbarui supaya sepaket dalam mernovasinya dan siap menyambut tahun baru dengan gaya rumah baru.  Jangan ragu untuk menggunakan jasa kontraktor kami untuk membangun atau merenovasi rumah,apartemen,hotel sesuai idaman Anda, jika anda Ingin membangun rumah yang bagus untuk rumah anda dengan tampilan yang stylish dan mengagumkan. Anda bisa berkomunikasi langsung dengan desainer terbaik kami, dan langsung saja hubungi kami Jasa Kontraktor yang akan siap membantu anda.

 EFRATA INTERIOR
Telp : Denny 62- 85640220094 (WA/ SMS / Tlp)
Email: dennyprawibowo@gmail.com

Keindahan dan Keunikan Fasad

$
0
0

Kontrakor bangunan – Fasad adalah suatu sisi luar (eksterior) sebuah bangunan, umumnya terutama yang dimaksud adalah bagian depan, tetapi kadang-kadang juga bagian samping dan belakang bangunan. Kata ini berasal dari bahasa perancis, yang secara harfiah berarti “depan” atau “muka”.

Dalam arsitektur, fasad bangunan sering kali adalah suatu hal yang paling penting dari sudut pandang desain, karena ia memberikan suasana bagi bagian-bagian bangunan lainnya. Terdapat banyak fasad yang memiliki nilai sejarah, sehingga peraturan-peraturan penetapan zona lokal atau undang-undang lainnya umumnya dibuat untuk sangat membatasi atau bahkan melarang pengubahan mereka.

Bagian atau spot yang akan dijadikan wajah (fasade-fasade) bisa saja dibentuk seunik mungkin, yang mana bagian ini sangatlah berbeda dari bagian-bagian yang lain. Perbedaan bisa ditegaskan dengan penggunaan material tertentu (seperti keramik, marmer atau batu alam) atau warna bisa juga menegaskan arsitektur fasade atau facade.

Pengertian fasade bangunan tidak cukup hanya sebatas tampak saja melainkan suatu tampak bangunan yang memberikan ciri khas dari suatu bangunan tertentu. Desain fasade bangunan bisa dibilang sangat penting karena akan menunjukkan seberapa bagus konsep bangunan tersebut. Bagian yang paling banyak dilihat orang adalah desain fasade, karena jika fasade bangunan tersebut cukup menarik akan membuat orang menjadi penasaran tentang desain interiornya.

Tantangan-tantangan dalam mendesain fasade bangunan tidak hanya terletak pada keindahan dan keunikannya, melainkan dari segi kualitas material finishing yang digunakan. Permasalahan yang dihadapi seorang arsitek dalam mendesain fasade antara lain sebagai berikut.

  1. Dinding luar tidak boleh rembes terkena air hujan. Banyak sekali kasus yang terjadi karena pemilihan material dinding yang kurang tepat menjadi rembes.
  2. Dinding fasade yang menggunakan finishing plester aci dan cat saja akan menimbulkan gelombang-gelombang permukaan apabila terkena sinar matahari. Bukan masalah kontraktor yang mengerjakan tidak mahir melainkan tuntutan untuk benar-benar menciptakan permukaan yang flat sempurna sangat mustahil apabila terkena sinar matahari. Para arsitek yang paham kondisi ini biasanya akan menyiasati dengan menutup cladding pada dinding luar. Cladding atau dinding panel bisa menggunakan GRC board, ACP (Aluminium Composite Panel), dan sebagainya.
  3. Arsitek juga harus paham dengan hal-hal teknis di lapangan. Misalkan menggunakan material GRC board harus diberi tali air yang cukup. Karena jika tidak ada tali air akan terjadi retak-retak seiring berjalannya waktu.

hal pertama yang perlu dilakukan ketika membuat desain fasad adalah harus menyesuaikan dengan konsep bangunan rumah yang dibuat. Jangan membuat desaiin fasad yang temanya berlainan dengan konsep desai rumah, karena fasad adalah merupakan satu kesatuan dari bangunan rumah yang utuh, tidak terpisah –pisah.

Hal lain yang juga tidak boleh dilupakan adalah angin yang masuk. Desain fasad yang baik adalah desain yang tidak menghalangi masuknya udara segar ke dalam rumah. Kecuali jika rumah tersebut berlokasi di daerah yang punya tingkat polusi yang tinggi. Maka lebih baik menggunakan desain fasad yang lebih tertutup.

Jangan ragu untuk menggunakan  kontraktor kami untuk membangun atau merenovasi rumah,apartemen,hotel sesuai idaman Anda, jika anda Ingin membangun rumah yang bagus untuk rumah anda dengan tampilan yang stylish dan mengagumkan. Anda bisa berkomunikasi langsung dengan desainer terbaik kami, dan langsung saja hubungi kami Kontraktor yang akan siap membantu anda.

 EFRATA INTERIOR
Telp : Denny 62- 85640220094 (WA/ SMS / Tlp)
Email: dennyprawibowo@gmail.com

Taman Atap Rumah

$
0
0

Taman di atas atap tak hanya penghias perkantoran, mal, hingga kafe. Desainer pertamanan Ariestio ST menengarai taman di atas atap ini semakin banyak peminatnya. Kali ini kecenderungannya, taman atap di rumah kediaman.  “Tak hanya di Jakarta dan kota-kota besar, di daerah pun banyak yang tertarik membuat roof garden,” katanya.

Memiliki taman rumah tentunya menjadi impian bagi banyak orang terutama bagi anda yang tinggal di daerah perkotaan yang memang sangat kekurangan lahan hijau. Dengan adanya taman di lingkungan rumah tentunya akan membuat suasana rumah menjadi nampak asri. Selain itu, dengan adanya taman di rumah tentunya membuat udara di sekitar rumah menjadi segar meskipun cuaca sekitar rumah tampak panas. Banyak model taman yang dapat anda bangun di rumah anda mulai dari model taman kering dan taman basah. Anda juga dapat membangun taman di depan rumah, belakang rumah, samping rumah hingga di dalam rumah.

Tenang, taman diatas atap adalah solusi bagi rumah urban berlahan sempit yang tidak memiliki ruang untuk sebuah taman di depan atau belakang rumah. Taman diatas atap merupakan sebuah inovasi baru yang tak kalah menarik dibanding taman konvensional yang sudah sering dibuat. KIta akan melihat banyak sisi menarik dari taman di atas atap ini, baik dari sisi kegunaan maupun sisi keindahan dan keeksotisan.

Ruang kosong diatas bangunan rumahmu bisa dimanfaatkan sedemikian rupa untuk diubah menjadi sebuah oase perkotaan yang indah. Meskipun untuk menumbuhkan rumput-rumput segar diatas atap tak semudah membalikkan telapak tangan, namun dengan perencanaan serta survey yang matang, taman semacam ini tak hanya menjadi impian saja.

Sebelum membuat model taman atap rumah minimalis, sebaiknya anda melakukan tahap-tahap berikut ini:

  • Lapisi bagian atap dengan menggunakan water proofing dan biarkan hingga benar-benar kering.
  • Lakukan pengacian, yaitu menambah lapisan semen pada bagian atap rumah
  • Jangan lupa untuk memberikan lapisan penahan air dan lapisan penahan tanah
  • Setelah siap, hamparan atap dapat anda beri tanah dan siap ditanami oleh tumbuhan. Untuk penanaman awal, anda dapat menanami dengan rumput, semak, perdu, dan lainnya. untuk mencegah kerusakan, anda dapat melapisinya dengan water proof layer. Lapisan penahan ini dibuat agar akar tidak merusak lapisan kedap air.

Untuk media tanam yang digunakan rumput adalah sekitar 20-30 cm, hal ini juga berlaku untuk tanaman penutup. Sementara untuk semak dan pohon kecil setidaknya membutuhkan kedalaman 60-100 meter. Dan untuk pohon besar membutuhkan kedalaman 2 meter.

Jangan ragu untuk menggunakan jasa  kontraktor bangunan kami untuk membangun atau merenovasi rumah,apartemen,hotel sesuai idaman Anda, jika anda Ingin membangun rumah yang bagus untuk rumah anda dengan tampilan yang stylish dan mengagumkan. Anda bisa berkomunikasi langsung dengan desainer terbaik kami, dan langsung saja hubungi kami jasa Kontraktor bangunan yang akan siap membantu anda.

 EFRATA INTERIOR
Telp : Denny 62- 85640220094 (WA/ SMS / Tlp)
Email: dennyprawibowo@gmail.com

Kusen Alumunium Untuk Pintu dan Jendela

$
0
0

Kontraktor Bangunan – aluminium telah banyak digunakan sebagai bahan konstruksi khususnya untuk bangunan gedung. Bahan konstruksi bangunan gedung dari aluminium tersebut antara lain :

  • berbentuk batangan dengan berbagai macam profil penampang. Setiap batangnya tersedia dengan panjang 6 meter, bentuk dan ukuran profil sangat bervariasi sesuai dengan kegunaannya dalam konstruksi antara lain ; profil-profil batang untuk kusen, profil-profil batang untuk rangka daun pintu, untuk konstruksi kusen dan daun jendela, untuk tiang / rangka dinding partisi (penyekat ruang), untuk Rolling door, untuk Folding gate, dan sebagainya.
  • berbentuk pita / pelat tipis dengan lebar tertentu ( missal ± 30 mm ) tersedia dalam bentuk gulungan ( rol ), biasanya untuk bahan awning dan krei.
  • juga bentuk-bentuk profil khusus seperti Handle daun pintu dan profil profil khusus lainnya.

Beberapa tahun belakangan ini banyak rumah maupun gedung perkantoran menggunakan kusen pintu ataupun jendela aluminium. Hal ini adalah wajar mengingat beberapa keunggulannya dibanding kusen kayu. Terlebih lagi kusen aluminium tidak akan dimakan rayap sehingga bisa dipakai dalam jangka waktu lama tanpa rasa khawatir. Seperti yang diketahui, di Tanah Air hal-hal yang berbau kayu biasanya rentan dimakan rayap.

Pintu utama pada rumah yang berfungsi bagi kita untuk keluar masuk rumah juga memiliki fungsi lain, salah satunya mencegah pencurian. Karena itu pintu disebut sebagai alah satu bagian vital dari rumah, saat ini masih menjadi trend model pintu dan jendela rumah dari alumunium, Model kusen jendela maupun pintu, memang bisa dibilang bahwa sangat menentukan tampilan sebuah rumah. Terlebih untuk bagian depan rumah seperti ruang tamu misalnya. Apabila desain dari konstruksi tersebut cukup menarik, otomatis rumah pun akan tampak lebih menjanjikan. Dan adapun desain kusen yang saat ini cukup populer dan mungkin telah marak diterapkan oleh rumah-rumah modern khususnya yang ada pada kawasan perumahan ialah kusen minimalis.

Disamping itu, sebenarnya ada banyak macam jenis kusen yang telah banyak diterapkan oleh sebagian besar masyarakat. Namun untuk jenis yang paling umum atau seringkali dipergunakan dua diantaranya adalah kusen kayu dan aluminium.

Kusen jendela atau pintu yang terdiri atas bahan dasar kayu, pada umumnya dapat dipesan atau dibuat dengan mengambil contoh gambar kusen kayu sesuai keinginan konsumen yang kemudian nantinya dikerjakan oleh tukang atau pekerja bangunan yang ahli dalam bidang konstruksi tersebut. Sedangkan untuk jenis kusen yang terbuat dari aluminium, juga tidak menutup kemungkinan kalau bisa dipesan sesuai dengan keinginan konsumen. Namun untuk jenis kusen aluminium, biasanya dijual dengan model atau desain yang telah ditentukan oleh pihak industri dan ditawarkan berdasarkan contoh gambar kusen aluminium yang ada, meski demikian, akan tetapi calon pembeli juga masih bisa menentukan ukuran per meter dari kusen aluminium minimalis yang dibutuhkan.

Jangan ragu untuk menggunakan jasa  kontraktor bangunan kami untuk membangun atau merenovasi rumah,apartemen,hotel sesuai idaman Anda, jika anda Ingin membangun rumah yang bagus untuk rumah anda dengan tampilan yang stylish dan mengagumkan. Anda bisa berkomunikasi langsung dengan desainer terbaik kami, dan langsung saja hubungi kami jasa kontraktor bangunan yang akan siap membantu anda.

 EFRATA INTERIOR
Telp : Denny 62- 85640220094 (WA/ SMS / Tlp)
Email: dennyprawibowo@gmail.com

Rencanakan Lebih Awal

$
0
0

Renovasi Bangunan – Membeli rumah lama dan merombaknya menjadi tampilan baru bisa menarik bagi mereka yang ingin menciptakan rumah impian mereka. Tetapi, mengetahui bagaimana cara melakukannya dapat menjadi tantangan tersendiri. Demikian pula, setiap proyek renovasi tampaknya rumit, namun dijamin berjalan lebih lancar jika Anda mengetahui beberapa trik praktisnya.

Renovasi atau remodeling adalah proses merombak, memperbarui, meremajakan, memperbaiki, atau menyempurnakan struktur atau bentuk, atau memberi desain tambahan pada bangunan. renovasi rumah bisa juga merupakan proyek untuk mengembangkan dan memperbarui interior rumah yang ada (termasuk mekanikal dan elektrikal), eksterior (misalnya, dinding, atap), atau perbaikan lainnya pada lahan (misalnya perawatan kebun atau perawatan/penambahan garasi).

Meskipun “renovasi rumah” sering mengacu pada proyek bangunan untuk mengubah struktur rumah yang ada, juga dapat mencakup perbaikan rumput, kebun, dan bangunan luar ruangan, seperti gazebo dan garasi. renovasi rumah juga mencakup tugas pemeliharaan, perbaikan, dan servis umum. Proyek renovasi rumah umumnya memiliki satu atau lebih dari tujuan berikut:

  • Kenyamanan
  • Pemeliharaan dan perbaikan
  • Penambahan ruang
  • Penghematan energi
  • Keamanan dan perlindungan

Mempertimbangkan beberapa prinsip ini saat menggunakan jasa renovasi rumah murah juga dapat membantu menurunkan biaya dan energi selama pekerjaan merombak berikutnya.

1. Rencanakan lebih awal

Pertimbangkan berbagai pilihan produk dan bahan bangunan lebih awal supaya mencegah penundaan di kemudian hari. Pastikan Anda menyertakannya dalam perhitungan saat membandingkan harga. Pikirkan biaya pemeliharaan jangka panjang, penghematan energi, dan biaya perbaikan yang dapat meningkat dengan pesat. Perencanaan yang tepat dapat membantu Anda menghemat anggaran.

2. Pelajari lingkungan sekitar

Penting sekali memahami struktur daerah tertentu yang sering kali dipandang remeh. Mengenali dan menghargai karakter komunitas Anda yang berbeda dan menggabungkan pola-pola bangunan setempat ke dalam desain baru Anda dapat memperkuat kerangka kontekstual daerah itu dan berkontribusi terhadap pola unik sebuah tempat.

3. Karakteristik lahan

Transformasi rumah paling berhasil apabila desain renovasi rumah merespons karakteristik dan kondisi iklim pada lahan Anda serta memperhitungkan faktor-faktor negatif misalnya seperti menghalangi view atau kebisingan yang tidak diinginkan atau menciptakan penghalang untuk privasi.

4. Pelajari struktur lama

Pahami bagaimana merancang secara aman dengan mengenali struktur rumah Anda. Sebaiknya merancang, menambah atau merombak rumah Anda sesuai dengan persyaratan peraturan bangunan yang berlaku di wilayah Anda. Pelajari solusi struktural, apakah Anda ingin ide yang lebih berani atau tertutup, namun tidak melebihi anggaran dan kemampuan jasa renovasi rumah Anda.

Seperti halnya renovasi rumah sederhana Nerawang Joglo karya Studio indoneosia yang mengadaptasi struktur tradisional jawa dari rumah joglo yang dipadukan desain modern dengan pola-pola dan bentuk geometris serta bahan bangunan modern namun sederhana.

5. Libatkan jasa renovasi

Arsitek dan kontraktor umumnya lebih fokus untuk memenuhi kebutuhan Anda. Tetapi, tidak ada salahnya minta beberapa saran dan pemikiran menarik yang mungkin terlewatkan oleh Anda. Langkah seperti ini akan membuat Anda tidak terlalu banyak mengeluarkan uang dan menghemat uang Anda untuk proyek perbaikan atau pemeliharaan jangka panjang.

Jangan ragu untuk menggunakan jasa Renovasi Bangunan kami untuk membangun atau merenovasi rumah,apartemen,hotel sesuai idaman Anda, jika anda Ingin membangun rumah yang bagus untuk rumah anda dengan tampilan yang stylish dan mengagumkan. Anda bisa berkomunikasi langsung dengan desainer terbaik kami, dan langsung saja hubungi kami jasa Renovasi Bangunan yang akan siap membantu anda.

 EFRATA INTERIOR
Telp : Denny 62- 85640220094 (WA/ SMS / Tlp)
Email: dennyprawibowo@gmail.com

Mengapa Perlu Merenovasi?

$
0
0

Renovasi Rumah – Suatu hal yang sudah biasa dilakukan banyak orang jika mereka ingin melihat suasana bangunan rumah yang berbeda atau jika bangunan tersebut memang sudah waktunya untuk dilakukan pemugaran. Tetapi itu semua perlu perencanaan yang matang, karena itu semua akan berpengaruh pada fungsi dan keindahan bangunan tersebut, alih -alih anda ingin menginginkan bangunan rumah yang bagus tetapi tanpa perencanaan anda malah mendapatkan hasil yang tidak memuaskan.

Pada dasarnya melakukan renovasi adalah untuk melakukan tiga hal, yaitu;

Perubahan fungsi

Pada kondisi keluarga yang berkembang, baik dari segi usia, penambahan jumlah anggota keluarga, dan tingkat pendidikan/bidang profesi maka akan mempengaruhi terhadap kebutuhan ruang rumah tinggal. Pada rumah – rumah tradisional di Bali, rumah induk akan berkembang terus seiring dengan perkembangan anggota keluarga (anak) yang telah menikah dan berkeluarga. Rumah induk akan dibangun kamar tambahan untuk kamar tinggal pasangan keluarga baru tersebur, demikian seterusnya.

Perbaikan

Merenovasi rumah karena alasan perbaikan, dapat menyangkut hal- hal yang mendasar. Seperti misalnya; perbaikan struktur rumah (pondasi bangunan) yang kurang kokoh, sehingga harus dilakukan perbaikan mendasar. Renovasi perbaikan ini perlu ditelisik akar permasalahannya dahulu. Apabila diperlukan, maka perlu dilakukan pergantian material bangunan, bukan lagi memperbaiki.

Estetika

Karena ingin menambah citra/image rumah tinggal, penggantian cat dasar rumah yang lebih cerah, atau lebih bernuansa alam dan sebagainya. Ini termasuk renovasi yang berkaitan dengan estetika, biaya yang dibutuhkan pun tergolong besar, karena yang akan direnovasi tidak hanya warna cat bangunan, tapi juga perubahan ruang – ruang, penambahan elemen-elemen dekorasi pintu, jendela, gerbang, fasad, enting dan sebagainya.

renovasi rumah dilakukan bukan hanya semata-mata karena ingin suasana baru, melainkan juga karena alasan – alasan penting seperti berikut.

  1. Saat Terjadi Kerusakan
    Renovasi rumah dilangsungkan karena kebutuhan, seperti lantai yang mulai retak, cat dinding yang mengelupas, kanopi yang bocor, kusen yang mulai lapuk karena rayap, maka sebaiknya Anda melakukan renovasi agar Anda bisa kembali tinggal dengan nyaman dan rumah Anda menjadi terlihat rapi, bersih dan nyaman ditinggali.
  2. Saat Membutuhkan Ruang yang Lebih Luas
    Selain karena terjadi kerusakan pada rumah, renovasi juga kerap dilakukan saat sang pemilik rumah membutuhkan ruang yang lebih luas. Contohnya, seiring dengan meningkatnya anggota keluarga atau penghuni rumah, mungkin ini menjadi saat yang tepat untuk menambah jumlah kamar atau menambah lantai/ tingkat dalam rumah.  Dengan ruang gerak yang lebih luas, tentunya akan membuat Anda dan keluarga merasa lebih nyaman dan leluasa untuk tinggal di dalamnya.
  3. Saat Finansial Telah Mencukupi
    Sebelum melakukan renovasi perencanaan finansial atau budget Anda pun harus  dipikirkan matang-matang. Anda harus tahu biaya yang dibutuhkan sehingga proses renovasi dapat berjalan terarah, mendekati atau sesuai dengan anggaran yang sudah disiapkan. Tambahkan kira-kira 15 – 20% dari budget dasar anda – karena pada umumnya, proses renovasi rumah memang tidak terduga dan seringkali, memakan biaya lebih dari perkiraan awal. Apabila keuangan anda dapat menyanggupi budget, dan anda merasa ini waktu yang tepat untuk melakukan renovasi, lakukan. Jika ditunda-tunda, maka kemungkinan Anda perlu waktu yang lama untuk merenovasi rumah, karena Anda harus kembali menyediakan dana lagi sementara harga bahan baku terus melonjak. Amat disayangkan kalau uang yang dialokasikan untuk renovasi tersebut digunakan untuk hal lain yang kurang penting.
  4. Saat Ingin Menjual Rumah
    Banyak orang pun merenovasi sebelum menjual rumah demi penawaran dan meningkatkan nilai  harga jual-beli property lebih tinggi, itu adalah salah satu manfaat renovasi rumah . Pastikan dinding, lantai, plafon, dan atap rumah semua dalam kondisi baik. Jika anda merenovasi dengan tujuan meningkatkan nilai properti, anda dianjurkan untuk mempertimbangkan selera pasaran. Contohnya, hindari pemilihan warna-warna mencolok seperti merah atau oranye, maupun interior rumah yang eksentrik (bukan selera semua orang).

Jangan ragu untuk menggunakan jasa Renovasi Bangunan kami untuk membangun atau merenovasi rumah,apartemen,hotel sesuai idaman Anda, jika anda Ingin membangun rumah yang bagus untuk rumah anda dengan tampilan yang stylish dan mengagumkan. Anda bisa berkomunikasi langsung dengan desainer terbaik kami, dan langsung saja hubungi kami jasa Renovasi Bangunan yang akan siap membantu anda.

 EFRATA INTERIOR
Telp : Denny 62- 85640220094 (WA/ SMS / Tlp)
Email: dennyprawibowo@gmail.com

Sulap Loteng Menjadi Perpustakan Mini

$
0
0

Jika rumah anda mempunyai loteng dan tidak terpakai, renovasilah dan alih fungsikan loteng tersebut untuk kamar atau sulap menjadi perpustakan kecil di rumah,supaya keluarga anda lebih nyaman di rumah.

Menyimpan dengan rapi membuat ruang tampak lebih bersih dan buku terjaga dengan baik, ruang kosong atau loteng antara platfon dan atap ini bisa kamu manfaatkan sebagai rak buku. Kamu bisa menyimpan koleksi buku kesayanganmu di loteng yang telah disulap jadi perpustakaan pribadi, selain cocok jadi ruang baca, kamu bisa tambahkan karpet di lantai ruang.

Anda bisa menambahkan sofa untuk kenyamanan membaca, untuk mengurangi panas di loteng kamu bisa membuat bukaan di beberapa tempat agar sirkulasi udara mengalir dengan baik. Bisa juga tambahkan insulasi seperti aluminium foil , glasswool , atau polyurethane untuk mengurangi penyerapan panas, bila masih panas pasang penyejuk ruangan.

Setiap orang dalam keluarga itu harus meyakini bahwa membaca buku adalah, bisa dikatakan sebuah kewajiban. Anda bisa membayangkan jika di dunia ini tak ada aktivitas membaca, maka selamanya itu pula tidak akan ada yang namanya peradaban.

Jika keyakinan dan prinsip tersebut selalu ditanamkan dalam setiap keluarga, maka secara turun temurun, budaya baca dan menciptakan perpustakaan dalam setiap keluarga akan terus terwarisi dan terjaga. Jika niat anda sudah bulat, maka anda cukup menjalankan langkah-langkah berikut agar impian anda memiliki perpustakaan pribadi di rumah anda bisa langsung menjadi nyata.

Cara Sederhana Membuat Perpustakaan Pribadi untuk Keluarga

#1. Tidak Harus ada Ruangan Khusus

Untuk membuat perpustakaan pribadi dalam keluarga sendiri jangan terlalu berfikir harus ada ruangan (kamar) khusus untuk perpustakaan pribadi karena itu pasti membutuhkan biaya besar.

Cukup dengan membuat rak-rak buku yang bisa dipasang di manapun di dalam rumah. Misalnya di pinggir ruang tamu, di ruang makan, di ruang keluarga, dimanapun selama itu memang bisa dipasangi rak untuk buku.

#2.  Koleksi Buku

Tidak perlu membayangkan biaya besar untuk membuat perpustakaan pribadi dalam rumah kita. Cukup dengan diawali dari koleksi buku-buku yang kita miliki saja.

Untuk melakukan sesuatu yang besar semua harus diawali dari kecil dahulu. Biasanya setelah kita memulai sesuatu pasti akan memunculkan ide selanjutnya begitu seterusnya. Selain dari koleksi buku pribadi, kita bisa minta buku melalui teman dekat, atau keluarga yang lain yang mensuport keinginan kita.

#3. Cari Donatur Buku

Saat ini semakin banyak masyarakat, komunitas, dan pribadi-pribadi yang memiliki hati yang baik serta kepedulian yang tinggi untuk bersedia bersedekah dalam bentuk buku. Untuk bisa mendapatkan buku gratis, cobalah membuat proposal pengajuan buku gratis ke Perpusnas, penerbit, komunitas pecinta buku, dan gerakan-gerakan social lainya yang mendukung gerakan budaya baca di Indonesia.

 

Jangan ragu untuk menggunakan jasa Renovasi Bangunan kami untuk membangun atau merenovasi rumah,apartemen,hotel sesuai idaman Anda, jika anda Ingin membangun rumah yang bagus untuk rumah anda dengan tampilan yang stylish dan mengagumkan. Anda bisa berkomunikasi langsung dengan desainer terbaik kami, dan langsung saja hubungi kami jasa Renovasi Bangunan yang akan siap membantu anda.

 EFRATA INTERIOR
Telp : Denny 62- 85640220094 (WA/ SMS / Tlp)
Email: dennyprawibowo@gmail.com


Cafe Asyik untuk Pecinta Kopi

$
0
0

Jasa Kontraktor Bangunan – merenovasi itu perlu,karena untuk mempercantik dan memperbarui bangunan yang sudah lama menjadi baru. Apalagi jika anda berkeinginan merenovasi bangunan yang dulu menjadi sebuah cafe, Cafe yang identik dengan suasana yang santai merupakan tongkrongan khas kawula muda. Cafe biasanya menyediakan beraneka jenis kopi, kue, serta minuman dan makanan kecil lainnya.

Berkumpul bersama teman akan semakin menyenangkan apabila tempatnya seru dan menyenangkan, terlebih jika tempatnya di desain dengan gaya yang unik dan berbeda akan memberikan kesan tersendiri untuk orang yang datang.

Di Indonesia, kehadiran cafe sudah mulai meningkat dari segi kuantitas, tidak hanya di kota – kota besar, kini kota kecil menengah pun mengadopsi cafe sebagai bagian dari kehidupan kota. Bahkan warung- warung kopi pun mengambil konsep cafe untuk menjual dagangannya. Desain cafe klasik memberi cita rasa dan melahirkan nuansa yang benar-benar lain dari yang pernah ada. Gaya klasik yang bagi beberapa orang dianggp “berat”, justru bisa sangat sederhana dan terlihat begitu simpel. Di sinilah letak keberhasilannya, desain kafe klasik menjadi alternatif pilihan gaya desain interior untuk ruang-ruang publik yang ramai pengunjung.

Dalam mendesain Interior cafe, Lighting atau pencahayaan juga sangat berpengaruh untuk keindahan kafe anda, diusahakan agar setiap ruangan setiap sudut lightingnya berbeda sehingga akan menghadirkan nuansa yang berbeda walaupun masih dalam satu ruangan cafe. Atau bisa juga anda membuat satu ruangan yang tematik misalnya membuat ruangan yang romantis, membuat ruangan yang rame untuk teman-teman berkumpul atau ruangan yang tenang. Cafe anda akan terlihat lebih menarik lagi jika ada view/pemandangan yang bagus diluar cafe anda. Jadi, teruslah berekspresi dengan memadukan dan mengkreasi konsep desain interior cafe untuk menentukan desain pilihan cafe anda.

Jangan ragu untuk menggunakan  Jasa Kontraktor Bangunan kami untuk membangun atau merenovasi rumah,apartemen,hotel, cafe atau bangunan lainnya sesuai idaman Anda, jika anda Ingin membangun cafe yang bagus untuk usaha anda dengan tampilan yang stylish dan mengagumkan. Anda bisa berkomunikasi langsung dengan desainer terbaik kami, dan langsung saja hubungi kami Jasa Kontraktor Bangunan yang akan siap membantu anda.

 EFRATA INTERIOR
Telp : Denny 62- 85640220094 (WA/ SMS / Tlp)
Email: dennyprawibowo@gmail.com

Investasi yang Menjanjikan

$
0
0

Kontraktor Bangunan Semarang – Berinvesatasi memang diperlukan untuk tabungan kita di masa depan, Investasi rumah adalah salah satu pilihan bisnis di bidang properti yang sangat menjanjikan dan menguntungkan. Peluangnya lebih menjanjikan dan aman dibanding emas, saham, atau mata uang asing. Selain dapat menambah penghasilan, investasi juga membawa risiko keuangan jika investasi tersebut gagal. Kelebihan dari investasi ini adalah selain harga tanah yang selalu naik, maka harga bangunannya pun akan otomatis ikut naik sesuai keadaan yang ada. Di samping itu desain dan perawatan yang apik akan semakin menjadi nilai dari investasi tersebut.

Kegagalan investasi disebabkan banyak hal, di antaranya faktor keamanan, baik dari bencana alam atau diakibatkan faktor manusia, hingga ketertiban hukum. Oleh karena itu, kamu sebagai kaum millenial harus tahu cara atau tips berinvestasi rumah dari sekarang untuk menimalisir kegagalannya.

1. Tentukan tujuanmu dalam berinvestasi rumah.

Apapun kegiatan yang akan kamu lakukan, harus diawali niat yang baik. Kamu harus menentukan tujuan untuk bisa terarah menuju hasil yang diinginkan. Hal tersebut juga bisa sebagai pertimbangan di saat mulai mengembangkan investasi.

Sejauh mana tujuan jangka panjang dalam berbisnis maka menentukan properti mana yang tepat untukmu. ​

2. Observasi lokasi untuk investasi

Lokasi merupakan poin penting yang harus kamu pertimbangan dengan matang. Kamu wajib mengetahui lokasi tersebut strategis atau tidak. Untuk menemukan lokasi strategis jangan asal melihat iklan, tetapi dibutuhkan observasi. Karena merupakan investasi jangka panjang, di mana keuntungannya akan kamu rasakan di kemudian hari.

3. Tentukan pilihan rumah

Apakah Anda cukup sigap dalam memperbaiki kerusakan bangunan, mulai dari toilet mampet, talang air rusak, atau dinding berjamur? Pemilik properti yang punya satu atau dua rumah biasanya mengerjakan sendiri kerusakan yang terjadi pada bangunan.

Tujuannya tentu untuk menghemat biaya. Dan jika Anda tidak suka atau tidak memiliki kemampuan mengerjakannya sendiri, mungkin ini bukanlah jenis investasi yang tepat untuk Anda.

Sejauh mana tujuan jangka panjang dalam berbisnis maka menentukan properti mana yang tepat untukmu.

 

Jangan ragu untuk menggunakan Jasa Kontraktor Bangunan kami untuk membangun atau merenovasi rumah,apartemen,hotel, cafe atau bangunan lainnya sesuai idaman Anda, jika anda Ingin membangun cafe yang bagus untuk usaha anda dengan tampilan yang stylish dan mengagumkan. Anda bisa berkomunikasi langsung dengan desainer terbaik kami, dan langsung saja hubungi kami Jasa Kontraktor Bangunan yang akan siap membantu anda.

 EFRATA INTERIOR
Telp : Denny 62- 85640220094 (WA/ SMS / Tlp)
Email: dennyprawibowo@gmail.com

Bermain Warna

$
0
0

Kontraktor Bangunan – Warna pastel hanya dapat menimbulkan kesan feminin di ruangan Anda? Itu hanya sekadar mitos belaka! Anda bisa membuat ruangan Anda tetap tampak luar biasa dengan menggunakan warna pastel namun menghadirkan kesan maskulin. Anda bisa memberi kesan maskulin jika memadukannya dengan warna-warna yang lebih gelap dan pekat atau dengan warna-warna natural.

Ada waktu dimana warna-warna pastel begitu sangat menyenangkan. Kita bisa melihatnya pada atribut berwarna pink lembut pada bayi perempuan, atau biru muda pada perangkat bayi laki-laki. Trend warna pastel pun sempat marak di era 50-an.

Nah, hari ini apakah kamu berniat membawa kembali keceriaan warna-warna pastel dalam interior rumahmu? Tentu tak sulit untuk mencari referensi untuk membuat setiap sudut ruangan tampak segar dengan warna-warna adem bertema pastel.

Eksplorasi Setiap Sudut Ruangan, Bersiaplah Untuk Bereksperimen

Setiap ruangan di dalam rumah memiliki kesan tersendiri yang ingin ditampilkan. Jika kamu ingin memberikan tampilan secara menyeluruh dengan balutan warna pastel maka bersiaplah untuk bereksplorasi di setiap sudut ruangan. Perhatikan apa saja item dan sisi dinding yang bisa di respon dengan warna-warna pastel. Tentunya dibutuhkan pertimbangan untuk menghasilkan paduan warna yang selaras, ditambah dengan luas ruangan dan desain interior sebelumnya. Kamu akan siap dengan perubahan besar dalam rumahmu.

Satukan Dengan Nuansa Antik

Jangan takut untuk menjajal warna pastel ke dalam interior ruanganmu yang sudah bertema antik dan jadul. Warna pastel pun masih tetap selaras tanpa interior minimalis modern seperti saat ini seperti perabotan kayu dan desain melengkung yang sarat dengan ciri interior klasik. Padukan dengan warna pastel pink, hijau, biru, dan suasana klasikmu masih tetap bisa terasa.

Jangan ragu untuk menggunakan Jasa Kontraktor Bangunan kami, untuk membangun atau merenovasi rumah,apartemen,hotel, cafe atau bangunan lainnya sesuai idaman Anda, Anda bisa berkomunikasi langsung dengan desainer terbaik kami, dan langsung saja hubungi kami Jasa Kontraktor Bangunan yang akan siap membantu anda.

 EFRATA INTERIOR
Telp : Denny 62- 85640220094 (WA/ SMS / Tlp)
Email: dennyprawibowo@gmail.com

Miliki Rumah Idaman Masa Kini

$
0
0

Kontraktor rumah di Semarang – Memiliki rumah idaman yang keren dan cantik tentunya menjadi sebuah impian dan kesenangan tersendiri, apalagi rumah kita bisa ikut dalam proses pembuatan rumah tersebut. Seperti memilih warna yang sudah cocok dan juga memberikan pemikiran terhadap desain rumah. Menjadi sebuah kepuasan tersendiri agar rumah kita menjadi tampak menawan dan juga sesuai dengan selera kita.

Tren-tren saat ini cenderung menggunakan desain yang sederhana (simple).Desain sederhana atau juga banyak disebut dengan minimalis, mempunyai gaya desain dengan menonjolkan siku dengan luas tembok yang lebih lebar dan mengurangi bentuk-bentuk desain lengkung. Paduan antara garis dan warna yang cenderung soft.

Beberapa tips untuk memberikan nuansa desain nan gaya berikut mungkin dapat menginspirasi anda dalam membuat sentuhan gaya sederhana yang juga tetap mempunyai gaya masa kini. Berikut ulasannya

Pilihan Dua Warna

Salah satu yang membuat warna rumah idaman Anda mempunyai gaya adalah bagaimana Anda mampu meilih warna yang cocok untuk rumah Anda. Dalam tips berikut Anda akan diarahkan untuk memilih warna yang tidak begitu banyak. Dua pilihan warna yang saling bertolak belakang adalah salah satu pilihan warna yang dapat membuat rumah Anda tampak lebih menawan. Akan tetapi kali ini kita bisa membuat pilihan warna hitam putih sebagai contoh. Pilihan warna hitam putih adalah salah satu pilihan warna yang lebih umum untuk digunakan. Kita juga bisa memilih corak warna lainnya. Gunakan warna yang bercorak lebih pekat untuk menghiasi bagian luar rumah yang mempunyai dimensi kecil, dan sebaliknya gunakan warna yang lebih terang untuk menghiasi sisi yang lebih lebar.

Gunakan Warna Cerah

Selain dua warna yang mempunyai warna berlawanan antara gelap dan terang. Kita juga bisa memilih warna yang cerah sebagai warna yang dominan untuk rumah kita. Pilihan warna yang cerah ini haruslah warna-warna soft yang menjadi ciri dari rumah idaman minimalis. Kita dapat menggunakan wana coklat susu muda atau juga menggunakan warna abu-abu sebagai pilhan warna yang dominan. Bagi kita yang menyukai warna biru, kita juga dapat menggunakannya untuk pilhannya. Akan tetapi pilihalah warna biru yang lebih cerah dan pastel. Gunakan pilihan warna yang sejenis akan tetapi lebih tua dari warna dominan sebagai teman dalam bagian-bagia atau sisi sisi yang kecil.

Paduan Jendela Rumah

Selain sebagai sirkulasi udara agar rumah kita serasa lebih sejuk dan tidak panas, menggunakan jendela lebih dari satu adalah pilihan yang juga dapat menambahkan daya Tarik tersendiri. Selain memberikan sirkulasi dan pencahayaan yang baik, pemberian jendela yang tepat akan memberikan kesan estetik tersendiri. Paduan dari jendela persegi panjang dengan dominasi blok dari tembok akan meberikan desain minimalis dengan kesan square pada eksterior Anda. Selain itu kita juga memberi jendela dengan bentuk persegi panjang yang lebih kecil dan dengan jumlah yang sedikit lebih banyak. Perlu diingat dengan pencahayaan yang cukup juga akan menjadikan rumah kita adalah rumah yang ramah energi dalam artian hemat pengunaan listrik karena cukupnya sinar matahari yang masuk kedalam rumah

Pembangunan itu semua, tidak lepas dari peranan kontraktor rumah di Semarang ,keuntungan menyewa jasa arsitek semarang Anda akan sangat terbantu untuk hasil yang lebih baik. Pekerjaan mereka akan di mulai dari memperhitungkan luas tanah bangunan yang kemudian akan di sesuaikan menurut keinginan konsumen.

EFRATA INTERIOR
Telp : Denny 62- 85640220094 (WA/ SMS / Tlp)
Email: dennyprawibowo@gmail.com

Desain Skandinavian yang kekinian

$
0
0

Desain interior Semarang – gaya Scandinavian kini tengah booming. Pasalnya, desainnya yang simpel, fungsional, dan sedap dipandang dianggap cocok untuk gaya urban masa kini. Gaya desain ini umumnya digunakan pada hunian-hunian di wilayah Eropa utara, seperti Swedia, Norwegia, dan Denmark.

Namun kini desain Skandinavian juga telah diadopsi di seluruh dunia karena dianggap cocok untuk segala iklim dan terkesan modern. Nah, jika tertarik menerapkan desain Skandinavian pada hunian Anda, setidaknya ada tujuh hal yang harus Anda perhatikan. Simak ulasan berikut ini :

  1. Furnitur multifungsi

Gaya desain Skandinavian memiliki ciri minimalis dalam penggunaan perabot. Perabot yang digunakan memiliki bentuk yang cenderung ramping, disesuaikan dengan fungsi dan kebutuhannya. Tak heran jika hunian yang menerapkan desain ini cenderung terlihat lapang dan clean.

Penyebabnya, di Negara-negara Eropa Utara sumber daya alam seperti kayu sangat terbatas. Masyarakat di sana berusaha memanfaatkan potensi alam sebaik mungkin. Mereka memilih membuat furnitur yang multifungsi agar tidak menghabiskan sumber daya alam mereka.

  1. Memaksimalkan cahaya alami

Desain Scandinavian umumnya memiliki bukaan yang besar sehingga memungkinkan Anda untuk tidak menggunakan penerangan lampu di siang hari. Hal ini dipengaruhi oleh musim dingin di wilayah Eropa utara yang berkepanjangan dan gelap.

Pada musim panas masyarakat di sana memaksimalkan pemanfaatan cahaya matahari dengan membuat hunian yang sarat memiliki bukaan lebar. Masyarakat Skandinavia sangat ahli dalam hal ini.

  1. Warna Natural

Desain Skandinavian banyak menggunakan warna-warna natural yang terinspirasi dari alam, seperti krem, cokelat kayu, dan warna floral. Warna putih juga sering digunakan karena dianggap sebagai warna terbaik untuk memantulkan cahaya matahari untuk menyinari ruangan secara alami.

  1. Tanaman

Di tengah dominasi warna natural, Anda dapat menyelipkan tanaman di dalam ruang. Masyarakat Skandinavia melakukan ini agar mereka dapat menikmati suasana luar rumah di dalam ruangan.

Sebab, selama musim dingin yang panjang mereka nyaris tidak dapat melakukan kegiatan apapun di luar rumah. Dengan menempatkan tanaman di dalam ruang, suasana hunian juga akan lebih hidup.

  1. Pemandangan alam

Orang Skandinavia gemar menikmati pemandangan alam yang hijau dan menyegarkan. Karena itu, selain untuk memasukkan cahaya matahari ke dalam rumah, bukaan yang besar juga berfungsi untuk memperlihatkan pemandangan di luar rumah.

  1. Eco-friendly (ramah lingkungan)

Masyarakan Skandinavia sangat memperhatikan kelestarian alam. Karena itu dalam membuat hunian mereka selalu mempertimbangkan unsur keramahan alam.

Penggunaan furnitur yang minimalis dan pemanfaatan cahaya alami yang maksimal merupakan bentuk upaya mereka dalam menjaga kelestarian alam.

  1. Ramah Anak

Jika Anda perhatikan, desain Skandinavia cenderung simpel, lapang, dan ringkas. Hal itu dilakukan untuk memberi kenyamanan dalam bermobilitas di dalam ruangan, terutama untuk anak. Tak heran jika gaya desain ini digemari, pasalnya desain ini mempertimbangkan banyak segi dan kebutuhan.

Ingin memiliki desain interior skandinavia yang bagus dan unik ? dengan tampilan interior yang stylish dan mengagumkan? mendesain sendiri dan berkomunikasi langsung dengan desainer terbaik kami, langsung saja hubungi kami  Jasa Kontraktor Bangunan Semarang  yang akan siap membantu anda.

Desain Kamar Tidur Nuansa Pink

$
0
0

Interior Desain Semarang  – Lebih dari sekadar tempat beristirahat, kamar tidur juga merupakan area paling privat di dalam rumah. Selain sebagai tempat beristirahat, berbagai kegiatan personal juga bisa dilakukan di ruangan tersebut. Dus, penataan dan desain interior kamar tidur harus benar-benar diperhatikan.

Dekorasi Rumah Baby Pink, Sentuhan Yang Cantik dan Elegan

Ada banyak cara untuk merancang kamar tidur agar mendapatkan desain yang nyaman dan sesuai dengan keinginan, karakteristik ruang, hingga anggaran. Semua ide dan gagasan mendesain sebenarnya dapat Anda sesuaikan dengan kebutuhan dan bajet yang disiapkan. Melakukannya dengan sedikit perubahan seperti hanya mengganti warna cat dinding atau bahkan melakukan renovasi besar-besaran dengan  cara berkomunikasi langsung dengan desainer terbaik kami, dan langsung saja hubungi kami Desain Interior Semarang yang akan siap membantu anda.

Penggunaan warna di dalam kamar tidur dapat memberikan nuansa tertentu bagi penghuninya. Warna pink misalnya, dengan penerapan yang tepat dan perpaduan atau kombinasi yang pas, akan memerlihatkan suasana dan nuansa ruang yang terlihat sangat cantik dan feminin.

Desain Kamar Tidur Nuansa Pink; Tentukan Tema

Sebelum memulai merancang kamar tidur dengan nuansa pink, sebaiknya Anda menentukan terlebih dahulu tema atau gaya desain interior yang akan diterapkan. Untuk kamar tidur anak misalnya, tema seperti Hello Kitty dan Barbie dapat menjadi pilihan. Sementara untuk orang dewasa dapat menggunakantema vintage atau japandi.Sesuaikan penggunaan warna dengan tema yang ingin dihadirkan serta memertimbangkan ukuran ruang. Siasati ukuran kamar tidur yang kecil dengan menghindari penggunaan warna pink secara berlebihan. Kombinasikan warna pink tersebut dengan warna netral lain untukmendapatkan kesan luas dan nyaman.

Desain Kamar Tidur Nuansa Pink; Terapkan Pada Dinding

Salah satu cara paling mudah dan terbilang murah yang dapat Anda terapkan untuk mendapatkan kamar bernuansa pink adalah mengecat bagian dinding. Gunakanlah cat berwarna pink muda untuk seluruh bagian dinding atau menggunakan salah satu sisinya saja dengan pilihan warna lebih tua.

Setelah menggunakan dinding berwarna pink, perlu dicatat untuk menghindari penggunaan perabotan dan furnitur berwarna pink juga. Penggunaan warna pink yang berlebihan akan membuat ruangan terlalu manis dan tidak nyaman dipandang. Pilihlah furnitur berwarna coklat dengan tekstur kayu sebagai pelengkap desain ruang berwarna pink.

Desain Kamar Tidur Nuansa Pink; Kolaborasikan Warna

Untuk mendapatkan desain dan dekorasi warna pink yang cantik dan elegan, Anda bisa memadukannya dengan warna lain. Warna-warna yang sangat tepat untuk “dikawinkan” dengan warna pink antara lain, putih, biru muda, abu-abu, dan coklat.

Jika Anda telah menggunakan dinding berwarna pink, Anda dapat menambahkan warna abu-abu untuk sprei kasur, bed cover, dan hiasan atau aksesori ruang lainnya. Kombinasi warna pink dengan warna lain akan semakin memerlihatkan suasana ruang yang terlihat lebih kalem dan menenangkan.

 

 

 

 

 

Ingin memiliki desain interior kamar yang bagus dan unik ? dengan tampilan interior yang stylish dan mengagumkan? mendesain sendiri dan berkomunikasi langsung dengan desainer terbaik kami, langsung saja hubungi kami  Desain interior Semarang  yang akan siap membantu anda.

 

 

 

Berani mencoba tren warna hitam untuk interior rumah anda ??

$
0
0

Desain Interior Semarang – Aplikasi cat hitam pada interior? Kalau aplikasinya pada bagian eksteriornya, mungkin bisa dilakukan, tetapi kalau interior?

Pertanyaannya sering kali di lontarkan , apakah aplikasi cat hitam tidak membuat hunian terkesan suram?

Namun, jangan salah lho. Aplikasi cat warna hitam menjadi tren desain interior saat ini. Hitam merupakan hitam yang baru.

Saat ini, desainer interior mulai kembali mengaplikasikan bagian tergelap dari warna untuk menciptakan sesuatu yang dramatis.

Mulai dari dinding dengan aksen hitam pekat, ruangan yang memadukan warna hitam putih, hingga kitchen set.

Penggunaan warna hitam memang sedikit mengintimidasi dan menakutkan. Tetapi, dengan hanya sedikit sentuhan warna hitam, semuanya bisa selaras.

“Hitam adalah pilihan hebat untuk interior karena warna ini tidak pernah ketinggalan jaman. Warna ini bisa cocok dengan semua warna dan bisa memberikan sentuhan kemewahan,” ujar principal designer Orangetree Interiors, Val Manar kepada laman properti Realtor.

Warna hitam juga cocok dengan semua desain interior. Tidak peduli apakah hunian kamu berdesain glamor, mid-century modern, atau bahkan industrial.

Siap untuk mengaplikasikan warna hitam pada interior rumah? Coba aja pada salah satu dinding, sebagai aksen, dan lainnya.

Ingin memiliki desain interior yang bagus dan unik ? dengan tampilan interior yang stylish dan mengagumkan? mendesain sendiri dan berkomunikasi langsung dengan desainer terbaik kami, langsung saja hubungi desain interior Semarang  yang akan siap membantu anda.

EFRATA INTERIOR
Telp : Denny 62- 85640220094 (WA/ SMS / Tlp)
Email: dennyprawibowo@gmail.com


Jenis-Jenis Desain Interior

$
0
0

Kenali Jenis-Jenis Desain Interior

Desain Interior Semarang – Kita bisa dengan mudah menemukan model dekorasi rumah melalui blog, website dan majalah. Tapi kita sering merasa bingung ketika hendak menerapkannya ke rumah kita sendiri.

Dekorasi ruangan begitu individual dan unik, bisa anda dapatkan dengan berkomunikasi langsung dengan desainer terbaik kami, langsung saja hubungi kami desain interior Semarang yang akan siap membantu anda.

Dengan mengenal satu persatu model desain interior, Anda bisa paham model mana yang disukai dan menjadi panduan mencari model perabot yang tepat. simak perbedaan antar jenis-jenis interior desain berikut ini

Bohemian (Boho Chic) Style

definisi2

Gaya Bohemian atau boho-chic adalah segala sesuatu yang mencerminkan individualitas. Gaya ini merupakan wujud dari kebebasan, tampilan modern dan koleksi yang warna-warni. Sebuah ruang dengan gaya boho-chic sangat pas untuk mendefinisikan gaya personal dan estetika Anda.

definisi3

Coastal Style

Gaya Coastal atau nautical identik dengan nuansa berlibur di pantai yang menenangkan. Cahaya matahari, ombak dan pasir menjadi inspirasi dekorasi yang satu ini.

Ruangan yang mengadopsi gaya nautical akan membuat Anda betah berlama-lama karena sentuhan warna biru dan furnitur yang nyaman.

 

 

Kontemporer

definisi11

Gaya kontemporer pada dasarnya merupakan paduan konsep masa kini dan masa depan. Model ini memberikan nuansa hangat dan dingin dalam waktu yang bersamaan.

Dengan tampilan yang bersih, hampir jarang menemukan pernak pernik di ruangan kontemporer. Elemen dasar seperti warna netral, bersih dan halus menjadi ciri utamanya

 

 

Industrialdefinisi5

Gaya industrial merupakan campuran material yang masih mentah. Sedikit sentuhan nyentrik yang bergabung dengan nuansa primitif

Industrial begitu lekat dengan furnitur tekstur, sesuatu yang berwarna abu-abu dan terlihat asli. Dengan ciri khas dinding unfinished dan langit-langit tinggi, ruang industrial terasa sejuk tanpa mengandalkan penyejuk udara.

 

Minimalis

definisi6

Model yang satu ini sering dikaitkan dengan konsep modern. Minimalis adalah gaya yang menggabungkan estetika dan keserhanaan.

Sebuah ruangan yang mengadopsi gaya minimalis berisi beberapa perabot simpel yang dapat menampilkan efek dekorasi yang maksimal. Sebagai salah satu gaya favorit.

definisi7

Maroko

Mengadopsi dari negeri Maroko, Morrocan Style sangat kaya dengan sejarah, warna dan tekstur. Pola yang ramai dengan warna warni cerah menjadi komponen arsitektur yang ditampilkan di ruangan.

Morrocan Style juga identik dengan apresiasi global mengenai desain yang bagus.

 

 

Rustic

definisi8

Gaya rustic begitu lekat dengan segala sesuatu yang alami, dan gaya hidup yang “membumi.” Tidak heran, jika isi perabotnya banyak terbuat dari bahan-bahan buatan tangan, daur ulang dan repurposed.

Anda mungkin membutuhkan imajinasi yang kuat dalam menciptakan gaya rustic yang pas.

Skandinavia

Sering disebut juga sebagai gaya Swedish, Skandinavia adalah konsep yang mewakili kehangatan dan keceriaan. Umumnya gaya ini memberi kesan kasual yang terlihat dari campuran perabot yang terlihat simpel namun menawan

Vintagedefinisi10

Model yang memiliki ciri motif bunga-bunga ini mewakili model kuno yang tak lekang oleh zaman. Perabot vintage umumnya sudah berusia puluhan tahun namun tetap terlihat kokoh dan menawan. Sebuah ruangan yang dihiasi oleh model vintage biasa diisi oleh koleksi antik seperti cangkir dan guci yang terlihat

 

 

Sambut hari Lebaran

$
0
0

Furniture Semarang – Menyambut perayaan Lebaran , sejumlah persiapan tentu sudah dilakukan. Mulai dari membeli baju baru hingga tersedianya makanan berupa ketupat dan kue-kue kering.

Sebagian orang pun ingin rumahnya tampak baru dan lebih segar untuk menyambut para tamu yang datang. Mendekorasi ulang rumah tentunya perlu perencanaan dan perhitungan yang lebih matang. Sebab, hasil penataan ulang seharusnya bisa tetap dipertahankan untuk waktu yang lama.

Berikut beberapa tips untuk menyambut Lebaran tahun ini :

1. Netral dan Pastel

Warna netral dan pastel dapat diaplikasikan untuk dekorasi Lebaran. Begitu juga dengan pemakaian material bergaya unfinished, rustic serta white-on-white.

“Warna pastel membuat ruangan lebih terang dan lebih lebar. Bisa juga memakai motif-motif ala Timur Tengah pada kap lampu, sarung bantal hias, sofa dan karpet,”

2. Warna Terang Sebagai Aksen

Jika sudah memutuskan untuk mengecat rumah dengan warna pastel atau putih, Anda bisa menggunakan warna-warna terang sebagai aksen untuk mempercantik ruangan. Misalnya warna biru elektrik atau toska pada list jendela, atau dikreasikan sebagai motif di salah satu bagian dinding.

“Bisa juga misalnya rumah didominasi white and black tapi ada aksen kursi warna fuchsia di ujung ruangan. Juga bisa yang memakai lilin, lampu, vas bunga atau pigura sebagai aksesori,”

3. Putih untuk Refleksi Kesucian

Dominasi warna putih dalam dekorasi ruangan yang berkaitan dengan Hari Raya Idul Fitri. Menurutnya, putih merepresentasikan kesucian, sesuatu yang bersih, kembali lagi ke fitri. Namun menata ruangan dengan warna putih bisa membuat rumah terlihat monoton jika tidak diimbangi dengan dekorasi yang tepat.

Warna putih tidak harus diaplikasikan pada dinding. Tapi bisa juga dengan mengganti karpet nuansa putih, tirai berwarna off-white atau mengganti pigura foto dengan warna netral tersebut.

“Kalau mau semuanya putih bisa dengan gaya white-on-white tapi tone-nya yang dibuat berbeda dan main tekstur. Masukkan juga hitam dan gold untuk ‘memadamkan’ warna putih,”

Di atas adalah beberapa contoh Desain Interior  dan Furniture yang mempercantik ruangan anda, jika anda Ingin memiliki interior ruangan yang bagus untuk rumah anda dengan tampilan yang stylish dan mengagumkan. Anda bisa berkomunikasi langsung dengan desainer terbaik kami, dan langsung saja hubungi kami Desain Interior Semarang yang akan siap membantu anda

Tren Interior Dengan Gorden di Tahun 2018

$
0
0
Desain Interior Semarang – Tirai atau gorden tidak hanya bisa dipasang pada jendela. Kini tirai memiliki banyak fungsi yang bisa mempercantik ruangan rumah kamu.

Salah satu jenis tirai yang menjadi tren dalam dunia interior adalah portiere. Tirai ini biasa dipasang di depan pintu untuk memberi kesan mewah sekaligus elegan pada ruangan.

Kamu bisa berkreasi dengan portiere untuk memberi sentuhan berbeda pada interior rumah. Berikut ulasannya :

1. Hiasan pada Pintu

Untuk pintu utama atau pintu depan, kamu bisa menggunakan tirai besar dengan tambahan tali pengikat. Aksen lipit pada bagian atas memberi kesan royal dan mewah. Pilih warna-warna lembut seperti dusty blue atau kuning muda agar tak terlihat berlebihan.

2. Pemisah Ruangan

Tirai portiere juga bisa menjadi pemisah ruangan kalau di rumah Anda tak memiliki sekat permanen. Memakai tirai sebagai pemisah ruangan juga bisa menghemat pengeluaran untuk renovasi rumah. Pasang tirai selebar ruangan dan jadikan sebagai sekat antara ruang tamu dan ruang keluarga, ruang TV dan ruang makan, atau apapun yang Anda mau.

3. Menciptakan Privasi

Tirai berbahan linen bisa digunakan untuk menutupi area-area privasi di dalam rumah. Misalnya kamar mandi, selubung tempat tidur di dalam kamar atau ketika ada sudut rumah yang ingin dijadikan ruang kerja.

4. Ruang Penyimpanan

Untuk rumah yang minimalis, kamu bisa menggunakan tirai portiere sebagai ruang penyimpanan. Tempatkan rak besar untuk menaruh berbagai barang atau perabotan, lalu tutupi dengan tirai tersebut.

Di atas adalah beberapa contoh berkreasi dengan tirai portiere untuk mempercantik interior ruangan anda, jika anda Ingin memiliki interior ruangan yang bagus untuk rumah anda dengan tampilan yang stylish dan mengagumkan. Anda bisa berkomunikasi langsung dengan desainer terbaik kami, dan langsung saja hubungi kami Desain Interior Semarang yang akan siap membantu anda.

EFRATA INTERIOR
Telp : Denny 62- 85640220094 (WA/ SMS / Tlp)
Email: dennyprawibowo@gmail.com

 

Desain Kamar Tidur Ala Korea

$
0
0

Desain Interior Semarang – Pengaruh korea ternyata tidak hanya pada industri hiburan, tetapi juga merambah pada industri fashion, kecantikan, makanan dan minuman, dan desain interior. Bagi kamu pecinta drama Korea pastinya sering melihat tampilan desain kamar tidur sederhana ala Korea yang manis dan nyaman.

Jika kamu tertarik untuk memiliki kamar tidur ala Korea dengan budget minim, tenang saja! Keinginanmu bisa terwujud kok. Simak dulu yuk 7 desain kamar tidur sederhana dan murah ala Korea berikut ini!

1. Kamar Tidur Sederhana ala Korea yang Girly

Bagi kamu yang menginginkan desain kamar tidur sederhana dan murah ala Korea yang feminin, maka dominasi warna merah muda adalah hal yang sempurna. Agar tidak menguras dompet, kamu tidak perlu mengecat ulang kamar, cukup dengan memasang wallpaper dinding bernuansa merah muda pada salah satu dinding kamar. Kamu bisa memadukan warna merah muda dengan ungu, misalnya pada sprei dan selimut, agar desain kamar tidur sederhana dan murah tampak legit.

Kamar Tidur Sederhana dan Murah ala Korea

Untuk menyeimbangkan tampilan desain kamar tidur sederhana dan murah, kamu dapat menggunakan karpet dan tirai berwarna putih. Agar desain kamar tidur sederhana dan murah ala Korea-mu tetap cantik saat lampu padam, pasanglah lampu-lampu hias tumblr dan glow in the dark pada langit-langit. Letakkan sebuah bean bag berwarna merah muda atau putih agar desain kamar tidur makin imut.

2. Nuansa Cokelat dan Putih yang Kalem

Desain kamar tidur sederhana dan murah ala Korea tidak harus girly dan berwarna-warni. Kamu bisa kok memiliki desain kamar tidur sederhana dan murah dengan tampilan yang kalem dan dewasa. Dominasi warna putih pada dinding dapat membuat desain kamar tidur sederhana tampak simpel. Tempat tidur yang rendah dengan side table yang mungil membuat desain kamar tidur sederhana dan murah tidak sesak.

Kamar Tidur Sederhana dan Murah

Karena temanya adalah kamar sederhana dan murah, kamu bisa mengganti rak buku dengan kabinet multifungsi untuk menyimpan buku dan kebutuhan lainnya. Ringkasnya perabotan membuat desain kamar tidur sederhana dan murah menjadi rapi dan lapang. Kamu juga bisa menambahkan karpet berbulu di samping ranjang agar desain kamar tidur sederhana dan murah bisa lebih hangat dan nyaman.

3. Memakai Tempat Tidur Lipat yang Praktis

Buat kamu yang anti ribet dan tidak butuh terlalu banyak barang, maka kamu akan suka desain kamar tidur sederhana dan murah yang satu ini. Nuansa klasik ala kamar tidur Korea membuat desain kamar tidur sederhana dan murah semakin praktis.

Kamar Tidur Sederhana Tempat Tidur Lipat

Kamar tanpa ranjang pastinya pernah kamu lihat pada drama-drama Korea kan? Selain lebih mudah dirapikan, kamu pastinya bisa menghemat uang dengan tidak membeli ranjang. Atau, pilih saja model tempat tidur lipat yang cocok dengan ukuran ruanganmu.

Agar tidak terlalu kosong, kamu bisa menambahkan beberapa ornamen. Misalnya hiasan dari porselen. Supaya terlihat tetap lapang, alih-alih menggunakan lemari pakaian, kamu bisa menggunakan rak pakaian terbuka. Selain tak memakan tempat, kamu juga jadi lebih mudah mengambil baju.

4. Manfaatkan Lampu Tumblr Sebagai Hiasan

Desain kamar tidur sederhana dan murah untuk penyuka drama Korea tak harus didominasi warna pink. Paduan warna putih pada dinding dan cokelat kayu pada furnitur mampu memberikan kesan minimalis juga. Kamu bisa mengganti lampu tidur pada desain kamar tidur sederhana dan murah ini dengan lampu dinding atau lampu-lampu hias tumblr. Pencahayaan kedua lampu ini mampu membuat furnitur tampak lebih menawan.

Desain Kamar Tidur Murah dan Sederhana Lampu

Supaya kombinasi warna tetap selaras, gunakan selimut dan sprei berwarna lembut. Meski desain kamar tidur sederhana dan murah ini menggunakan single bed tanpa ranjang, kamu tetap bisa menaruh side table berukuran rendah untuk menyimpan jam, buku-buku, atau kacamata.

5. Desain Kamar Tidur Sederhana di Loteng

Desain Kamar Tidur Sederhana dan Murah di Loteng

Desain kamar tidur sederhana dan murah juga bisa lho diaplikasikan pada ruang terbatas seperti loteng. Salah satu keuntungannya adalah kamu bisa membuat jendela besar di sisi tempat tidur. Di samping memudahkan cahaya dan aliran udara, jendela di sebelah tempat tidur juga memberikanmu pemandangan langit yang indah di malam hari. Agar nuansa Korea semakin terasa, kamu bisa menggunakan lampu gantung atau lampion.

Untuk menghindari kesan desain kamar tidur sederhana dan murah yang terlalu ramai, pilihlah bed cover dan karpet bermotif geometri atau polos. Sebaliknya, kamu bisa menambahkan beberapa bantal dengan corak klasik khas Korea.

6. Desain Kamar Tidur yang Teduh

Desain Kamar Tidur Murah dan Sederhana Tirai

Ciri khas dari desain kamar tidur ala Korea adalah desain minimalis dengan warna-warna yang lembut. Dengan lantai dan dipan berbahan kayu memberikan kesan natural yang sejuk. Kesan ini diperkuat dengan concealing lighting dari balik tempat tidur, pencahayaan seperti ini membuat desain kamar tidur sederhana dan murah terlihat adem sekaligus anggun.

Penggunaan tirai minimalis untuk menutupi jendela juga bisa kamu pertimbangkan. Jika ruanganmu banyak terkena sinar matahari, pilih tirai yang agak tebal. Sebaliknya, tirai yang agak tipis dianjurkan untuk kamar yang jarang terkena sinar matahari.

7. Desain Kamar Tidur Kosan Ceria

Desain Kamar Tidur Murah dan Sederhana Ranjang

Desain kamar tidur sederhana dan murah ala Korea juga cocok lho untuk kamar kosan. Area yang terbatas pada kamar kosan juga lebih terasa luas dengan kasur tanpa ranjang. Kamu juga bisa menambahkan karpet kecil berbulu sebagai tempat duduk ketika mengerjakan tugas, cukup lengkapi dengan meja lipat praktis.

Memakai gantungan baju simpel bisa jadi solusi tempat pakaian yang praktis. Jangan lupa perhatikan ukuran lemari, lemari yang terlalu besar malah nggak bagus untuk ukuran kamar tententu. Kalau perlu, kamu bisa memakai lemari custom.


Ternyata punya kamar ala drama Korea nggak mustahil kan? Kalau bingung menatanya sendiri, Desain Interior Semarang siap kok membantu anda. Semoga 7 desain kamar tidur di atas adalah beberapa contoh mempercantik interior ruangan anda, jika anda Ingin memiliki interior ruangan yang bagus untuk rumah anda dengan tampilan yang stylish dan mengagumkan. Anda bisa berkomunikasi langsung dengan desainer terbaik kami, dan langsung saja hubungi kami Desain Interior Semarang yang akan siap membantu anda.

EFRATA INTERIOR
Telp : Denny 62- 85640220094 (WA/ SMS / Tlp)
Email: dennyprawibowo@gmail.com

Model Rumah Sederhana Tapi Mewah Terbaru 2018

$
0
0

Model rumah masa kini dengan rumah modern minimalis ini mempunyai banyak pilihan yang bisa dipilih oleh masyarakat. Berikut ini adalah beberapa pertimbangannya:

  • Memilih rumah minimalis dari berapa banyak orang yang akan tinggal di situ sehingga bisa memilih luas yang sesuai untuk rumahnya.
  • Memilih rumah minimalis yang berada di lokasi yang diinginkan. Sekarang ini rumah minimalis banyak yang ditawarkan di kompleks perumahan dengan bentuk yang serupa antara tetangga yang satu dan lainnya.
  • Memilih rumah minimalis yang sesuai dengan budget yang dimiliki karena rumah minimalis ini mempunyai beberapa tipe yang ditawarkan untuk masyarakat.

 

Biaya tentunya akan menentukan model rumah minimalis sederhana yang bisa didapatkan oleh masyarakat sekarang ini. Apabila Anda mempunyai budget yang cukup besar, Anda bisa mendapatkan rumah minimalis dengan banyak kelebihan yaitu ruangannya yang lebih besar dengan lokasi rumah yang lebih bagus. Selain itu, kelebihan lainnya adalah bisa menempatkan perabotan dengan merek berkelas di dalam rumah walaupun untuk desain dan ruangan rumah biasanya hampir sama. Apabila mempunyai budget yang cukup besar, Anda juga akan bisa mendapatkan kamar dengan jumlah yang lebih banyak. Ada beberapa pilihan jumlah kamar dalam rumah minimalis yang bisa dipilih seperti berikut ini:

  • Rumah minimalis dengan satu kamar merupakan rumah yang hanya mempunyai satu kamar saja untuk tempat tidur. Rumah ini biasanya hanya mempunyai biaya sedikit yang harus dikeluarkan dan cocok untuk para single yang belum mempunyai pasangan dan ingin ketenangan.
  • Rumah minimalis dengan dua kamar adalah rumah yang sangat cocok untuk keluarga kecil di mana mempunyai kamar utama dan satu kamarnya lagi bisa digunakan untuk kamar anak atau kamar tamu.
  • Rumah minimalis dengan tiga kamar adalah rumah yang banyak ditawarkan hingga juga ada rumah minimalis dengan empat kamar.

Selain dari rumah minimalis dengan jumlah kamar yang bisa dipilih, masyarakat yang mempunyai dana cukup juga bisa memilih rumah dengan berapa lantai. Ada beberapa pilihan untuk rumah dengan beberapa lantai yang ada saat ini. Untuk pilihan yang pertama tentunya adalah rumah dengan 1 lantai saja. Rumah ini merupakan rumah minimalis yang banyak ditawarkan oleh developer perumahan. Ada banyak keuntungan memilih rumah dengan satu lantai ini seperti tidak perlu untuk turun dan naik tangga yang melelahkan. Selain itu, ruang yang ada akan lebih minimalis tanpa memerlukan lantai tambahan yang berada di atasnya. Tentunya ini akan menghemat biaya pembangunan strukturnya.

Kelebihan selanjutnya dari memilih rumah satu lantai ini adalah dari harganya yang akan lebih murah daripada harga rumah minimalis lainnya. Sehingga sangat cocok untuk rumah mewah minimalis yang dipilih oleh masyarakat. Untuk contoh denah rumah mewah minimalis terbaru 2017 hingga 2018 ini dengan satu lantai saja adalah sebagai berikut ini.

Seperti yang telah dikemukan di atas, Anda bisa untuk memilih jumlah kamar yang cocok untuk rumah satu lantai ini tergantung dari ukuran luas rumah yang Ada. Rumah satu lantai ini sangat cocok digunakan sebagai rumah tinggal keluarga kecil. Jumlah kamar yang ada, selain ditentukan dari luas rumah yang dipilih, juga dari ukuran rumah minimalis ini sendiri. Apabila mempunyai rumah minimalis yang cukup luas, ukuran kamarnya juga akan lebih luas. Sedangkan, kamar yang kecil cocok untuk rumah minimalis dengan ukuran tanah dan bangunan yang kecil, terlebih apabila ingin mempunyai jumlah kamar lebih dari satu sehingga harus mengalah dengan membuat ukuran kamar yang minimalis.Rumah ini cocok untuk keluarga besar dan juga keluarga kecil di mana lagi-lagi juga tergantung dari ukuran rumah yang akan dipilih. Untuk jenis rumah dua lantai ini biasanya mempunyai ukuran tanah yang terbatas sehingga untuk dapat membuat rumah yang kesannya luas, Anda bisa membuatnya dalam dua lantai karena apabila membuat satu lantai saja, rumah tersebut tidak akan cukup untuk menampung anggota keluarga dan barang-barang yang Anda miliki.

Rumah minimalis dengan dua lantai ini mempunyai banyak pilihan konsep, desain, bahan, dan juga banyak cara untuk dapat mengaturnya. Salah satu hal yang pasti dari rumah dua lantai ini adalah mempunyai tangga yang digunakan untuk menyambungkan lantai satu dan lantai dua. Pemilihan tangga tersebut tergantung dari selera pemilik rumah masing-masing apakah ingin tangga besi, tangga kayu, atau tangga keramik yang sama dengan lantai rumah. Oleh karenaya, hal tersebut perlu dipertimbangkan sebagai salah satu hal yang dipikirkan oleh masyarakat apabila memilih dengan dua lantai ini.

Model rumah tingkat selain pilihan dengan lantai dua juga ada rumah minimalis dengan tiga lantai. Hal tersebut merupakan hal biasa dengan desain rumah yang sampai tiga lantai karena mempunyai banyak ruang yang diperlukan sehingga tidak cukup untuk dua lantai dan harus memerlukan lantai tambahan.

Ada juga rumah dengan tiga lantai, tetapi untuk lantai ketiganya digunakan untuk gudang. Selain itu, ada juga desain rumah minimalis yang menggunakan kolam, taman, dan tempat bersantai seperti berikut ini:

Biasanya rumah minimalis tidak menggunakan pagar karena ada di komplek perumahan yang aman. Tetapi, ada juga model pagar rumah minimalis yang bisa ditambahkan sebagai salah satu desain yang membedakan dengan rumah minimalis lainnya. Untuk mendapatkan hal tersebut, Anda membutuhkan jasa arsitek yang dapat untuk membuat denah rumah minimalis Anda seperti yang Anda inginkan. Dengan penambahan kolam ikan, kolam renang, hingga pagar yang cantik, rumah minimalis Anda akan terlihat lebih mewah. Anda dapat mencari jasa arsitek sebagai portal penyedia jasa arsitek terpercaya di Indonesia.

Viewing all 810 articles
Browse latest View live